Thursday, September 15, 2016

All About Teknik Mesin

Slogan Teknik Mesin seluruh Indonesia
TEKNIK MESIN

    Teknik mesin atau Teknik mekanik adalah ilmu teknik mengenai aplikasi dari prinsip fisika untuk analisis, desain, manufaktur dan pemeliharaan sebuah sistem mekanik. Ilmu ini membutuhkan pengertian mendalam atas konsep utama dari cabang ilmu mekanika, kinematika, teknik material, termodinamika dan energi. Ahli atau pakar dari teknik mesin biasanya disebut sebagai insinyur (teknik mesin), yang memanfaatkan pengertian atas ilmu teknik ini dalam mendesain dan menganalisis pembuatan kendaraan, pesawat, pabrik industri, peralatan dan mesin industri dan lain sebagainya. Teknik mesin biasanya terdiri dari :

            1. Perancangan Mekanik dan Konstruksi
            2. Proses Manufaktur dan Sistem Produksi
            3. Konversi energi
            4. Ilmu Bahan / Metalurgi

   Teknik mesin mulai berkembang sebagai suatu ilmu setelah adanya revolusi industri di Eropa pada abad ke-18. Kemudian pada abad ke-19 semakin berkembang lagi mengikuti perkembangan ilmu fisika. Ilmu teknik mesin pun semakin canggih, dan para insinyurnya sekarang mengembangkan diri
di bagian komposit, mekatronika, dan nanoteknologi. Ilmu ini juga mempunyai hubungan dengan teknik penerbangan, teknik sipil, teknik listrik, teknik perminyakan, dan teknik kimia.

   Pendidikan untuk teknik mesin ditawarkan di universitas di seluruh dunia. Di Brasil, Irlandia, Cina, Yunani, Turki, Amerika Utara, Asia Selatan, India, Indonesia dan Britania Raya, program teknik mesin diselesaikan dalam waktu 4 atau 5 tahun dan lulus sebagai Sarjana Sains (Bachelor of Science/B.Sc), Sarjana Teknik Sains, Sarjana Teknik (B.Eng), dan Sarjana Teknologi (B.Tech). Di Spanyol, Portugal dan kebanyakan negara Amerika Selatan, nama resmi untuk lulusan teknik mesin adalah Insinyur Teknik (Mechanical Engineer), dan lama pendidikannya bisa 5 atau 6 tahun. Beberapa insinyur teknik mesin melanjutkan pendidikan pascasarjana mereka dengan mengambil program Master Teknik, Master Teknologi, Master Sains, Master Manajemen Teknik (MEng.Mgt atau MEM), atau Doctor of Philosophy di bagian teknik (EngD, PhD). Studi pada tingkatan master bisa memuat atau tidak memuat penelitian. Doctor of Philosophy memuat banyak penelitian dan biasanya dijadikan pintu masuk untuk para akademisi.


SOLIDARITY "M" FOREVER

Diatas sudah di bahas secara dasar menegenai Teknik Mesin, sekarang mari kita ngobrol soal kata "SOLIDARITY M FOREVER", Pasti sebagian dari kita sudah mendengar kata tersebut kan.. :-D, tapi untuk yang merasa anak mesin di seluruh indonesia pasti sudah dengar kata kramat tersebut, wkwkwk. oke mari kita mulai....

SOLIDARITY "M" FOREVER merupakan Slogan Mahasiswa Teknik Mesin di seluruh Indonesia, bahkan dunia. Seperti kita ketahui bersama Solidarity Forever memiliki arti solidaritas selamanya. Solid sendiri berarti padat, kuat atau keras. Secara harfiah dapat di artikan kesetia kawanan yang begitu kuat dan berlaku untuk selamanya. Solidaritas yang sesungguhnya adalah menolong kesulitan sesama atau ikut merasakan apa yang di rasakan olehnya. Analogikan dengan sebuah mesin, apabila di dalam sebuah mesin kehilangan 1 bagiannya, katakanlah gear. Apakah mesin itu masih bisa bergerak? Mungkin di antara anda sekalian berkata “masih”. Tapi kita lihat lagi pergerakannya. Apakah bisa bergerak secara sempurna? Saya acungi jempol untuk anda yang bilang “bisa”. Seperti itulah solidaritas, “All for one, one for all”!!
Nah.. hal tersebut jangan disalah artikan ya kawan..
misal waktu ujian ada teman yang kesusahan mengerjakan ujiannya, karena dia belum belajar sebelumnya, maka dari itu lebih baik kita menolong bukan dengan memberikan contekan pada dia, kenapa?? karena hal itu akan membuat dia jadi tambah malas untuk belajar, yang harus kita lakukan adalah membantunya setelah selesai ujian dan memberi semangat dan motivasi pada dirinya agar tidak malas lagi dalam belajar..

Setelah kita membaca  tentang Teknik Mesin dan slogannya (Solidarity M Forever) seperti yang tertulis diatas, semoga bisa menambahkan pengetahuan, kesolidan dan kepercaya dirian kita menjadi anak mesin.. :-)

salam ... M SOLVER..!!!!

10 comments:

  1. Jangan Lupa di share uneg-uneg yang dirasakan tentang postingan diatas ya... !!! :-D

    ReplyDelete
  2. pingin banget kuliah jurusan teknik

    ReplyDelete
  3. Saya maba teknik mesin. Salam solver

    ReplyDelete
  4. best YouTube channel for youtube - Vimeo
    Discover 바카라 사이트 all the best หารายได้เสริม YouTube channel for you and all youtube channel for YouTube channel for YouTube channel for youtube youtube. You can find youtube mp4 many popular youtube channel

    ReplyDelete
  5. Free Spins at casino site - LuckyClub
    Play free slots and get a 100% bonus with luckyclub the welcome offer. Sign Up for a new account, and if you like the welcome offer, you can claim 100% bonus up to

    ReplyDelete
  6. Casino - DrmCD
    We also offer an online 의왕 출장마사지 casino 오산 출장마사지 for the disabled to sign up. This means you can play games without registration and no log into. 전라남도 출장샵 How to play  Rating: 4.3 고양 출장샵 · ‎12 votes 강원도 출장마사지

    ReplyDelete